Youtube merupakan media hiburan selain acara TV, Saya sendiri sehari bisa menghabiskan beberapa jam untuk sekedar menonton video Youtube. Banyak orang juga pasti sudah beralih dari TV ke Youtube karena berbagai alasan seperti karena bisa di akses kapan saja dan lebih bebas memilih kategori video yang ingin di tonton.
Kategori atau topik yang dibahas dalam suatu channel youtube disebut juga dengan Niche. Memang channel dengan bahasan atau topik campuran memiliki ide konten yang lebih banyak, akan tetapi lebih menguntungkan jika hanya mempunyai satu topik bahasan saja , dikarenakan satu topik bahasan akan mempresentasikan channel anda dengan baik. Misal seperti channel yang membahas tentang pemrograman web, maka audience atau penontonnya pasti seorang yang ingin jadi programmer dan mereka akan subscriber channel anda karena bermanfaat bagi mereka para pemula programmer.
Di Indonesia banyak sekali Niche atau topik pembahasan channel youtube yang laris manis dan banyak di tonton oleh masyarakat. Berdasarkan pengamatan admin berikut adalah daftar Niche atau topik yang laris ditonton dan dapat menghasilkan.
1. Vlogs
Vlogs merupakan sebuah video ketika seseorang merekam semua keseharian dalam hidupnya dan mengunggahnya ke channel Youtube mereka. Vlogs adalah topik atau bahasan yang mudah dibuat karena anda bisa membuat apa saja dengan merekam keseharian anda. Akan tetapi dibutuhkan kepercayaan diri yang lebih dan kemampuan yang memadai supaya penonton merasa puas dengan video anda. Kualitas Vlogs juga sangat mempengaruhi kesukaan seseorang terhadap channel anda, maka dari itu buatlah Vlogs yang berkualitas. Contoh Vlogs berkualitas dan memberi informasi yang bermanfaat adalah Vlogs dari Agung Hapsah.
2. Video Cerita
Video cerita atau storytime video adalah dimana anda menceritakan pengalaman hidup masa lampau di depan kamera. Bisa juga menceritakan kisah yang tidak terjadi di dunia nyata atau disebut sebagai dongeng. Dengan membuat ini anda bisa mendapatkan keuntungan jika anda bercerita dengan cerita yang bagus menarik dan inspiratif, dampaknya anda akan disenangi dengan banyak orang. Contoh video inspiratif menurut saya adalah video dari Pao Pao yang merupakan anggota LDP, berikut kisah inspiratifnya.
3. Video Teknologi
Jika anda mempunyai modal cukup, bisa mengambil Niche teknologi. Pada topik teknologi ini anda bisa membahas berbagai keluaran baru seperti kamera , handphone , pc dan lain-lain. Video ini sangat banyak di tonton masyarakat karena bisa jadi referensi saat ingin membeli suatu barang teknologi. Keuntungan yang bisa di dapat dalam mengambil Niche ini adalah anda dapat mendapat sponsor dari produk yang anda bahas. Contoh channel Youtube yang populer membahas teknologi adalah Gadgetin dan karena kualitas video yang bagus mereka dapat menghasilkan uang tambahan dan bahkan produk gratis dari sponsor.
4. Gaming
Siapa yang gak suka game? hampir semua masyarakat suka dalam bermain game ataupun hanya sekedar menonton videonya di youtube. Jika anda memang gemar bermain game maka topik atau niche Gaming ini bisa dipilih. Anda bisa memamerkan gameplay dari suatu game , review game dan lain-lain yang berhubungan dengan game. Agar banyak ditonton , buat channel gaming yang unik dan menarik serta menghibur dengan di sisipi candaan disaat anda bermain game. Channel yang menurut saya enak ditonton dan menghibur adalah channel gaming Milyhya.
5. Tutorials
Channel yang membahas tutorial seperti cara memasak, cara menggunakan komputer ,cara memperbaiki sesuatu dan lain lain berpotensi memiliki banyak viewer dan tentunya video tidak akan mati karena akan terus dicari seiring dengan berjalannya waktu karena orang membutuhkannya. Niche tutorial ini sering disebut “Niche Abadi” karena orang membutuhkan dan setiap tahun orang akan mencariya di Youtube ataupun internet. Contoh channel yang populer di indonesia adalah Syam Kapuk yang membahas tentang tutorial hp android.
6. Review Produk
Topik yang membahas mengenai suatu produk seperti contoh produk perangkat digital, produk kesehatan, produk kecantikan dan lain-lain. Mengambil niche ini bisa menjadi keuntungan tersendiri dan anda bisa juga mendapatkan sponsor langsung dari produk yang anda review.
7. Kesehatan & Diet
Topik bahasan ini banyak dicari orang orang terutama yang memiliki masalah kelebihan berat badan dan ingin membentuk badan yang ideal dengan cara hidup sehat dan diet. Jika anda ahli dan berprofesi dalam bidang kesehatan maka cocok sekali menggunakan topik bahasan ini.
8. Makanan
Membahas makanan pasti tidak ada habisnya karena makan merupakan kebutuhan kita. Jika anda hobby makan maka anda bisa membuat konten makan ini seperti review makanan atau hanya sekedar memamerkan makanan saja. Contoh channel youtube membahas makanan antara lain Nex Carlos.
9. Pranks
Jujur entah mengapa masyarakat suka sekali dengan video mengerjain orang. Jika anda memiliki keberanian yang tinggi dan kepercayaan diri yang tinggi, anda bisa mengambil topik prank ini. Akan tetapi berhati hatilah jika mengerjai seseorang karena bisa jadi anda terjerat hukum karena mengganggu orang lain.
10. Challenges
Banyak sekali challenges di video youtube. Video yang membahas tantangan ini disukai banyak masyarakat bahkan sampai ada yang menirunya di dunia nyata. Buatlah tantangan yang bermanfaat seperti diet challenge dan lain-lain untuk menantang orang berbuat dalam suatu kebaikan.
Itulah 10 niche atau topik bahasan Youtube yang paling ramai dicari dan tentunya menghasilkan banyak uang. Semoga bisa jadi referensi anda yang akan memulai membuat video dan diunggah ke channel Youtube.
Jika ada tambahan, kritik , dan saran bisa komentar di bawah. Terimakasih.
Saya adalah seorang penulis yang memiliki lebih dari 5 tahun pengalaman dalam membuat tutorial atau panduan terkait media sosial, gadget, smartphone. komputer dan teknologi lainnya.