Cara Melihat Postingan Terbaru Facebook
Pastinya kita tidak ingin melewatkan postingan terbaru di facebook yang berisi informasi yang tidak penting maupun sangat penting. Nah dalam beranda biasanya berisikan postingan yang sedang hangat dan tidak diurutkan berdasarkan waktu.
Untuk kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara melihat postingan terbaru di facebook sehingga kita dapat dengan cepat menerima sebuah informasi. Berikut langkah langkahnya.
Cara Melihat Postingan Paling Baru Di Beranda Facebook
- Pertama buka aplikasi facebook
- Setelah itu pilih tombol 3 garis horisontal atau hamburger menu di pojok kanan atas
- Terakhir pilih icon dengan nama Terbaru
- Selesai.
Nah itulah cara membuka postingan terbaru di beranda atau mengurutkan postingan dari yang terbaru hingga yang terlama di facebook.
Cara Melihat Postingan Terbaru di Grup Facebook
Untuk tidak melewatkan apa saja yang terbaru di sebuah grup facebook kita bisa mengurutkan postingan dari yang terbaru hingga terlama. Ikuti langkah di bawah ini untuk menerapkannya.
- Buka aplikasi facebook
- Pilih grup yang akan kita urutkan postingannya
- Setelah masuk grup pilih menu urutkan
- Terakhir pilh Postingan Terbaru
- Selesai.
Akhir Kata
Itulah berbagai cara untuk mengurutkan postingan facebook ke yang terbaru terlebih dahulu. Semoga selalu update dengan info info menarik di grup facebook maupun di beranda facebook.
Bila ada pertanyaan atau yang lainnya bisa berkomentar di bawah.
What's your reaction?
Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly
0