PanduanIT

Instagram menyediakan filter untuk membuat foto maupun video yang kita posting di story menjadi lebih menarik dan cantik. Filter merupakan istilah lain dari efek foto yang dimanipulasi sedemikian rupa.

Ketika menggunakan sebuah filter di Instagram, secara otomatis akan memberi kredit pembuat filter instagram dan tercantum di atas kiri postingan siapa kreatornya.

Ada sebagian orang yang menganggap itu biasa saja dan ada juga yang menganggap menggangu dan ingin menghilangkannya.

Nah jika kamu ingin menghilangkan nama kreator dan nama filter yang dibuat di instagram maka ada beberapa trik yang bisa dicoba untuk menghapusnya.

Dam berikut beberapa cara menghapus nama filter instagram dengan mudah dan terbaru tentunya.

1. Cara Menghilangkan Nama Filter di Foto Instagram

Langkah menghapus nama pembuat efek dan nama filter itu sendiri sangat mudah di instagram, berikut caranya:

  1. Pertama buka aplikasi Instagram. Kemudian masuk ke tambah story instagram.
  2. Pilih filter yang akan digunakan untuk mempercantik foto.
  3. Lalu pilih tombol ambil foto pada kamera.
    ambil foto dengan filter instagram
  4. Jika foto sudah terambil maka jangan diapa apakan terlebih dahulu, pilih tombol 3 titik di pojok kanan atas lalu pilih Simpan ke galeri.
    simpan foto filter ig
  5. Masuk ke galeri hp kalian lalu pilih foto yang baru disimpan, selanjutnya pilih ubah nama / rename.
    ganti nama foto tersimpan filter ig
  6. Ganti foto dengan nama yang baru.
    ubah nama foto berbeda dari aslinya di ig
  7. Kembali ke menu awal Instagram dan kemudian pilih tombol tambah untuk menambah story baru.
    pilih foto yang sudah tersimpan
  8. Selanjutnya pilih story yang sudah tersimpan tadi.
    upload foto yang tersimpan dan nama diubah ke ig
  9. Terakhir tinggal upload ke cerita Anda.
    upload ke cerita anda di ig
  10. Dan tanda nama filter oleh kreator sudah tidak muncul.

2. Cara Menghilangkan Nama Filter Di Video Instagram

Caranya hampir sama dengan yang tadi, tapi ini beda pengambilan kamerannya karena harus ditekan dan ditahan.

Berikut cara menghapus nama filter di story video instagram:

  1. Buka Instagram.
  2. Selanjutnya pilih tombol tambah story.
  3. Pilih rekam layar, lalu tahan tombol rekam hingga berhasil merekam video.
  4. Setelah selesai jangan lupa disimpan ke galeri.
  5. Lalu buka galeri video anda, pilih video yang baru disimpan lalu ganti nama menjadi nama baru.
  6. Setelah itu kembali ke halaman awal ig, lalu buat story kembali.
  7. Masukan video yang tadi di simpan.
  8. Lalu upload story seperti biasa.

3. Cara Menghilangkan Nama Filter Instagram Story di Iphone

Untuk pengguna iPhone caranya juga sama saja seperti yang di atas. berikut langkah langkah menghilangkan filter ig di iphone.

  1. Buka Instagram di iPhone.
  2. Selanjutnya buka kamera Instagram.
  3. Pilih filter dan rekam video anda.
  4. Untuk menghilangkan filter oleh, pastikan save hasil rekaman filter ke penyimpanan internal.
  5. Masuk ke galeri penyimpanan iphone, lalu pilih foto / video yang tersimpan tadi lalu pilih rename / ubah nama.
  6. Gunakan nama baru pada foto / video yang tadi disave.
  7. Setelah itu tinggal upload hasil save rekaman video yang sudah berubah nama menggunakan filter yang tadi.
  8. Tara sudah tidak ada filter oleh di Instagram iPhone anda.

Kesimpulan

Nah itulah beberapa cara menghilangkan nama filter instagram dan pembuat efeknya sekaligus sehingga tampilan story menjadi lebih bersih.

Saya sarankan sih lebih baik mencantumkan nama kreator pembuat filter itu. hitung hitung membantu akun agar terkenal karena membuat filter tidaklah mudah dan membutuhakan waktu dan tenaga.

Ya sudah sekiranya begitu saja semoga bermanfaat dan berhasil menerapkan tutorial di atas.

Cara Agar Kontak WhatsApp Tidak Hilang Saat HP Direset

3 Cara Menggunakan 2 Whatsapp Dalam 1 HP Android

Cara Menyalin Semua Obrolan Whatsapp Teman

Download Status Whatsapp Tersimpan Ke Galeri

3 Tips Hemat Data Kuota di WhatsApp

Cara Mudah Membuat Stiker Whatsapp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *