PanduanIT

Sering sekali ditandai dalam sebuah postingan foto atau video di facebook tanpa sepengetahuan dan pesertujuan anda? kalau resah dengan itu maka anda datang di tempat yang tepat.

mencegah ditandai di facebook

Kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara mencegah orang lain atau teman menandai anda di sebuah status foto atau video tanpa persetujuan dan sepengetahuan anda. Jika anda seringkali ditandai oleh status tidak jelas, foto teman yang salah menandai anda, atau ditandai di grup dengan status aneh tentang foto atau video “Dewasa” maka anda  akan merasa risi dan malu. maka dari itu anda harus mengikuti cara yang akan saya berikan pada postingan kali ini.

Berikut adalah cara mencegah anda ditandai di postingan facebook teman.

Langkah Langkah Mencegah ditandai di Facebook

Cara ini adalah cara untuk memberitahu anda terlebih dahulu untuk menyetujui atau tidak saat ditandai teman, jika setuju maka akan menandai anda dan jika tidak setuju nama anda tidak akan tampil ditandai teman. berikut caranya:

cara mencegah ditandai di facebook , dengan langkahnya
  1. Masuk ke aplikasi Facebook di Android anda
  2. Setelah itu pilih menu Pengaturan & Privasi > Pengaturan
  3. Selanjutnya geser atau scroll ke bawah dan pilih menu Linimasa Dan Penandaan
  4. Scroll ke bawah lagi dan cari menu Tinjau > Tinjau Postingan Yang Menandai Anda Sebelum Postingan Itu Muncul Di Linimasa?
  5. Lalu pilih opsi Aktifkan agar fitur ini berfungsi
  6. Selesai.

Kini seseorang yang menandai anda harus menunggu dulu persetujuan dari anda, ya intinya fitur ini bisa mengatur dan menyaring (filter) suatu postingan yang baik atau buruk yang menandai anda.

Jika anda tidak ingin siapapun menandai anda juga bisa, caranya adalah sama seperti di atas namun pada cara setelah nomor 3 pilihlah “Siapa yang bisa melihat postingan yang menandai anda di linimasa anda?” lalu segera pilih opsi “Hanya Saya”

pilih opsi hanya saya agar tidak semua orang melihat ditandai anda

itulah cara mencegah ditandai dalam postingan foto atau video teman di facebook anda, semoga membantu dan jika ada pertanyaan , kritik , saran, dan tambahan bisa berkomentar di kolom yang disediakan di bawah ini.

Cara Download Lagu Youtube Jadi Mp3 Tanpa Converter

Cara Menyimpan Postingan Facebook Orang Lain

2 Cara Mengetahui Nama Benda Pada Foto (iPhone / Android)

Seberapa berguna indeks massa tubuh? (BMI)

Mematikan Download Otomatis Media Foto Dan Video Whatsapp

Ukuran Thumbnail Youtube Dan Praktek Membuatnya Lebih Menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *